seorang perempuan bernama Katie yang merupakan salah satu mahasiswa jurusan tari. Ia membuat semua orang disekitarnya percaya bahwa ia sedang berjuang melawan penyakit kanker. Namun pada kenyataannya hal tersebut adalah bohong belaka. Katie sengaja membuat diagnosa palsu penyakit kanker demi melakukan penggalangan dana. Setelah dana berhasil dikumpulkan, membuat dirinya menjadi terkenal seantero kampus.
Ia dikelilingi oleh banyak pendukung seperti teman dekat, keamanan kampus, serta hubungan dengan pacarnya pun menjadi semakin lebih dekat. Pada suatu waktu, beasiswa yang ia peroleh mensyaratkan agar dirinya memberikan catatan medis baru dalam waktu seminggu. Katie kebingungan dalam momen ini. Ia kemudian berusaha keras untuk memalsukan dokumennya tersebut agar dapat mendapatkan beasiswa. Katie juga memohon kepada ayahnya agar memberinya uang.
| Streaming |
